Selasa, 27 Mei 2014

WWF Panda Mobile


WWF Panda Mobile Gadis

Menyebarkan informasi mengenai kepedulian lingkungan ternyata bisa dilakukan kapan saja dan dimana saja. Bahkan kita bisa mengundang langsung World Wildlife Fund atau WWF ke lingkungan sekitar kita melalui program WWF Panda Mobile.

WWF Panda Mobile adalah program kampanye lingkungan hidup yang dilakukan WWF di area publik. Disebut Panda Mobile karena  mereka akan datang ke tempat yang kita inginkan dengan menggunakan truk enam roda. Nama Panda sendiri digunakan karena Panda menjadi lambang WWF selama ini.

Melalui program ini, WWF Indonesia ingin menyebarkan pesan melalui kegiatan kampanye dan edukasi untuk melindungi dan melestarikan alam Indonesia. Kampanye dan edukasi sendiri dilakukan melalui koleksi buku lingkungan yang bisa dibaca di tempat dan pemutaran film-film tentang lingkungan. Program ini juga melibatkan peran masyarakat secara langsung untuk melindungi alam melalui program donasi fundraising. Jadi kita bisa ikut menyumbang untuk perlindungan alam dan lingkungan.

Nah, kita bisa mengundang WWF Panda Mobile untuk datang dan berkampanye di sekolah, lho! Asalkan program yang sedang kita selenggarakan berkaitan dengan tema lingkungan. Kita bisa mengundangnya melalui

Link: di sini

Tidak ada komentar:

Posting Komentar