Selasa, 28 Januari 2014

Amerika Serikat Jadi Kayak Kutub Utara



Mendingan mana, ngadepin cewek dingin bin misterius atau suhu dingin -50 derajat Celcius? Gue tau, kamu pasti jawab pilihan kedua. Soalnya kamu nggak tau kayak apa rasanya suhu yang dinginnya ekstrem kayak gitu, nggak kayak orang-orang di Amerika Serikat yang beberapa hari ini sedang terserang polar vortex.

Nah loh. Pada tau nggak polar vortex itu apa?  Nih gue ceritain deh. Jadi, wilayah Amerika Serikat bagian utara lagi kejatuhan hujan salju yang temperatur suhunya sangat dingin bahkan mencapai minus 50 derajat celcius. Coba aja lihat fotonya tuh. Seluruh kota jadi beku.

SUMBER: Via Twitter: @WCL_Shawn

Konon katanya, peristiwa itu bisa terjadi karena polar vortex, yaitu sebuah gejala alam yang berupa pusaran udara dingin yang berputar. Biasanya aliran udara dingin itu cuma sampe ke timur laut Kanada. Tapi, yaa udah tau lah yah, global warming membuat polar vortex menjangkau wilayah yang lebih jauh.

Biasanya, aliran udara dingin itu hanya sampai ke timur laut Kanada. Tapi, menjadi sangat mengejutkan ketika aliran udara dingin itu bisa menjangkau jauh lebih ke selatan. Dan, ini membuat kurang lebih 140 juta orang Amerika merasakan beku.
          
Dan tahu kah kamu, saking dinginnya udara di sana, air panas nan mendidih aja kalau dilempar atau di semprot ke udara bisa langsung membeku dan jadi salju.

Kalau udah kayak gitu, jangan-jangan kita kencing atau buang ludah aja bisa langsung jadi es nih. Yang gawat adalah cewek-cewek hot di Amerika, apakah gara-gara polar vortex, ke-hot-an mereka akan menghilang juga?

Nih, lihat aja segimana bekunya Amerika sekarang gara-gara polar vortex. Jualan sekoteng sama bajigur laku nih kayaknya... itu juga kalo bajigurnya nggak beku pas dituangin.

SUMBER: Via Twitter: @PhiIIip_Thomas

Sumber: Via Twitter: @Fascinatingpics

Via Twitter: @benjohnston29

SUMBER: Via Twitter: @OhSnapItsTy

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar